Iklan

Iklan

,

Iklan

Alumni SMA Pondok Modern Selamat Gelar Baksos di PA Sutejo Kendal

Redaksi
Minggu, 13 Januari 2019, 17:47 WIB Last Updated 2019-01-13T10:47:29Z
KENDAL, harian7.com – Sejumlah alumni SMA ‘Pondok Modern Selamat’, Kabupaten Kendal (angkatan 23) menggelar bhakti sosial di Panti Asuhan (PA) Sutejo, Desa  Botomulyo, Kecamatan Cepiring, Kabupaten Kendal, Minggu (13/1/2019). Dalam acara tersebut, para alumni tidak lupa memberikan bingkisan buku, pakaian serta uang tunai.

Pengasuh Panti Asuhan (PA) Sutejo, Nur Shodig mengatakan, bahwa pihaknya sangat berterima kasih atas kepedulian dari para alumni SMA Pondok Modern Slamet terhadap PA Sutejo. Bahkan, melalui sumbangan yang diberikan itu, kiranya dapat membantu para penghuni dip anti asuhan ini.

“Kami sangat berterima kasih atas kepedulian para alumni atas pemberian bantuan buku, pakaian maupun uang tunai. Kiranya, apa yang dilakukannya ini dapat membantu keberlangsungan panti asuhan,” kata Nur Shodiq.

Baca juga:
Buka Bisnis Travel ‘Abal-Abal’, Warga Banjaran Diringkus Polisi


Sementara, Ketua Alumni Muhammad Kharisibyan SPd menyatakan, bahwa acara seperti ini akan dilakukan secara rutin oleh para alumni ini dengan mengunjungi panti-panti asuhan di wilayah Kabupaten Kendal. Harapannya, rasa kepedulian ini tidak berhenti disini dan kedepannya akan semakin meningkat apa yang dapat diberikan kepada panti asuhan.

“Apa yang kita lakukan ini, semata-mata bentuk kepedulian dari para alumni dan kedepannya akan terus dilakukan dengan mengunjungi panti-panti asuhan yang lain di Kabupaten Kendal,” kata M Kharisibyan.

Sedangkan, ketua Komnas Anak Jateng Dr H Endar Susilo SH MH menyatakan, pihaknya memberikan apresiasi kepada pengasuh PA Sutejo ini. Pasalnya, dengan tekun dan iklas telah memberikan perhatian dan kasih saying yang lebih kepada tidak kurang 50 anak penghuni PA Sutejo ini.

“Kami apresiasi kepada Bapak Nur Shodiq atas tekun dan iklasnya memberikan perhatian dan kasih sayangnya kepada para penghuni panti atau anak asuhnya ini. Harapannya, panti asuhan ini semakin berkembang dan memberikan manfaat kepada anak asuh,” tandas H Endar Susilo yang juga pengacara tinggal di bawen, Kabupaten Semarang. (*)

Laporan wartawan harian7.com : Heru Santoso.

Editor : M.Nur

Iklan