Iklan

Iklan

,

Iklan

Dari Rakord PDAM Bersama Forum Pelanggan, PDAM Rencanakan Pembuatan Satu Unit Sumur Dalam

Redaksi
Kamis, 11 Oktober 2018, 17:13 WIB Last Updated 2018-10-11T10:13:25Z
UNGARAN, harian7.com – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Semarang, dalam program kerjanya di tahun 2018 ini telah menyiapkan berbagai agenda. Diantaranya pembuatan satu unit sumur dalam, penurunan tingkat kehilangan air, peningkatan efektivitas penagihan serta reposisi pelanggan PDAM. Demikian dipaparkan Denny Ariawan, Direktur Utama (Dirut) PDAM Kabupaten Semarang dalam Rapat Koordinasi PDAM Kabupaten Semarang bersama Forum Komunikasi Pelanggan PDAM Cabang Ambarawa dan Ungaran, di RM Joglo Agung Bandungan, Rabu (10/10).

          “Selain program kerja tersebut, yang juga telah berjalan adalah dilaksanakannya undian berhadiah bagi pelanggan yang disiplin dalam membayar tagihan dari tanggal 1-10 setiap bulannya. Untuk bulan Agustus hingga Desember 2018 dan pengundiannya nanti akan dilakukan pada akhir Desember 2018,” katanya.

          Denny juga memaparkan, hingga bulan Oktober 2018 ini, jumlah pelanggan PDAM di Kabupaten Semarang ada 47.533 pelanggan. Dari jumlah tersebut, jumlah pelanggan di Cabang Ungaran ada 20.622 orang, Cabang Ambarawa ada 10.146 serta Cabang Salatiga ada 16.756. Selain itu, apabila semalam ini masih ada ketergantungan air bersih dari PT STU yang pengolahannya dari Tuntang itu, telah dimulai pengalihan jalur tidak dari PT STU itu.

“Pengalihan jalur pelayanan air bersih PDAM itu dimulai dari para pelanggan PDAM di Ambarawa dan sekitarnya. Pengalihan ini telah kita mulai beberapa waktu lalu dan hingga kini tidak ada kendala berarti dilapangan maupun dari pelanggan khususnya di Ambarawa dan sekitarnya,” kata Denny.

Ditambahkan, bahwa untuk menambah pelayanan air bersih dari PDAM Kabupaten Semarang kepada masyarakat, telah direncanakan pembuatan sumur bawah tanah. Bahkan, telah ada rencana yang boleh dikatakan ramah lingkungan yaitu dengan menggunakan air dari Kaligarang yg selanjutnya diolah oleh PDAM.

“Untuk rencana tersebut, kami dari PDAM akan meminta anggaran ke APBN maupun pihak kementrian. Pada intinya, kedepan PDAM Kabupaten Semarang akan banyak melakukan ekslporasi. Kita tunggu saja perenmcanaan tersebut,” tandas Denny Ariawan didampingi Juanda, Dewan Pengawas (DP) PDAM serta Eko S (Direktur Teknik).

Lebih lanjut dipaparkan, bahwa dari 19 kecamatan di Kabupaten Semarang ini dengan 208 desa dan 27 kelurahan, telah terlayani aliran air bersih PDAM pada 17 kecamatan, 67 desa dan 27 kelurahan. Dari cakupan pelayanan ini, masih ditambah pelayanan pelanggan pada 4 kecamatan dan 10 kelurahan di Kota Salatiga. Selain itu, melayani pula pelayanan pelanggan pada 2 kecamatan dan 5 desa/kelurahan di wilayah Kabupaten Boyolali.

“Jadi selama ini, PDAM Kabupaten Semarang itu tidak hanya melayani pelanggan di kabupaten ini saja. Hingga kini masih melayani pelanggan di Kota Salatiga maupun Kabupaten Boyolali,” ujarnya. (Heru)

Editor : M.Nur

Iklan