Iklan

Iklan

,

Iklan

Memperingati HUT RI Ke 72, Polsek Pakis Gelar Tumpengan dan Doa Bersama.

Redaksi
Kamis, 17 Agustus 2017, 18:09 WIB Last Updated 2017-08-17T11:09:04Z
Saat pemotongan tumpeng oleh AKP Sukirman, Kapolsek Pakis.
Magelang, Harian7.com - Segenap Anggota Polsek Pakis dan Bhayangkari, dalam memperingati Hari Kemerdekaan RI yang ke 72 menggelar doa bersama dan tumpengan. Kegiatan tersebut diadakan setelah seusai upacara bendera di Lapangan setempat.

Kapolsek Pakis AKP. Sukirman Didampingi istri melakukan pemotongan tumpeng yang selanjutnya diserahkan kepada Anggota tertua dan termuda di Kantornya, selanjutnya langsung memimpin Doa.

 "Dalam kesempatan ini kami dari Polsek Pakis mengadakan Tasyakuran Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 72, dan sekaligus panjat puji syukur atas kenikmatan yang selama ini sudah kita terima, kemerdekaan ini perlu kita isi dengan hal positif, "terang AKP Sukirman kepada harian7.com, Kamis (17/8).

Lebih lanjut AKP Sukirman mengatakan, Meskipun kegiatan yang berlangsung cukup sederhana, namun begitu hikmat ini begitu diresapi oleh semua yang turut hadir dalam acara ini.

" Dimana tadi setelah upacara bendera acara ini kami langsungkan doa bersama untuk mengenang jasa para pahlawan dan juga berdoa bagi semua anggota Polri, khususnya Polsek Pakis serta umumnya untuk segenap anggota Polri di Negara ini agar dalam menjalankan tugas kami semua diberi keselamatan dan kekuatan sehingga mampu menciptakan keamanan, ketertiban di Negeri yang kita cintai ini," Pungkasnya. (Ady Prasetyo)

Iklan