Iklan

Iklan

,

Iklan

Pahlawan Demokrasi, Kisah Meninggalnya Anggota Linmas setelah Pengamanan Pemilu 2024

Redaksi
Selasa, 27 Februari 2024, 20:13 WIB Last Updated 2024-02-27T13:13:35Z


Laporan: Wahyudin


PURBALINGGA | HARIAN7.COM - Polres Purbalingga menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya anggota perlindungan masyarakat (Linmas) bernama Suyitno (53) yang meninggal dunia usai pengamanan di TPS Pemilu 2024.


Rombongan dari Polres Purbalingga dipimpin oleh Kabag SDM Kompol Supriyanto, mengunjungi rumah duka di Desa Karanglewas, Kecamatan Kutasari, Kabupaten Purbalingga, Selasa (27/2/2024) siang. Rombongan kepolisian selanjutnya menyerahkan tali asih untuk pihak keluarga almarhum.


Kabag SDM Kompol Supriyanto menyatakan, "Hari ini kami mewakili bapak Kapolres Purbalingga mengunjungi keluarga dari anggota Linmas yang meninggal dunia setelah pelaksanaan tugas pengamanan Pemilu 2024."


Menurut Sekretaris Desa Karanglewas Rahmat Suyatno, Suyitno meninggal dunia setelah melaksanakan tugas di TPS 7 Desa Karanglewas pada Kamis (15/2/2024).


"Selesai melaksanakan tugas selama dua malam dan satu hari, kemungkinan kondisi tubuhnya mengalami kelelahan. Saat dibawa ke rumah sakit kemudian dinyatakan meninggal dunia," ungkapnya.


Atas nama pemerintah desa, Rahmat Suyatno menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan bela sungkawa yang dilakukan oleh jajaran kepolisian kepada keluarga almarhum. 


"Semoga bisa menjadi amal ibadah dan suri tauladan bagi kita semua," ucapnya.(*)

Iklan