Iklan

Iklan

,

Iklan

Polres Semarang Lakukan Rekayasa di Malam Tahun Baru

Redaksi
Sabtu, 30 Desember 2023, 19:03 WIB Last Updated 2023-12-30T22:57:05Z
Rekayasa jalan arus lalin malam tahun baru


UNGARAN | HARIAN7.COM - Polres Semarang melakukan rekayasa sejumlah ruas yang diperkirakan akan menjadi titik kumpul masyarakat Kabupaten Semarang. Rekayasa lalu lintas ini sebagai upaya pengamanan malam pergantian tahun 2023-2024.


Kapolres Semarang, AKBP Achmad Oka Mahendra mengatakan, rekayasa diberlakukan pada saat perayaan pergantian tahun baru. Pihaknya akan bersinergi dengan jajaran Kodim 0714/Salatiga dan Pemerintahan Kabupaten Semarang.


"Kegiatan rekayasa akan diberlakukan paling dimulai sekitar pukul 17.00 WIB, hingga setelah perayaan pergantian tahun atau sekitar pukul 01.30 WIB," ujarnya kepada wartawan, Sabtu (30/12/2023).


Sementara itu, Kasat Lantas Polres Semarang AKP Arpan menuturkan, Sat Lantas Polres Semarang akan memberlakukan sistem Satu arah (One Way) pada sejumlah ruas jalan.  Selain jalur sekitaran Alun alun Bung Karno, pihaknya juga akan memberlakukan sistem satu arah untuk jalur menuju ke objek wisata Bandungan.


Menurutnya, sistem satu arah ini diberlakukan sebagai antisipasi kepadatan arus di lokasi wisata, maupun titik kumpul masyarakat yang merayakan Tahun Baru 2024. Seperti tahun sebelumnya, di mana objek wisata Bandungan dan alun- alun Kalirejo, masih menjadi daya tarik masyarakat untuk merayakan pergantian tahun. 


"Kami menghimbau dan mengajak kepada pengguna jalan, untuk tetap berhati hati, tidak melakukan pelanggaran dengan mematuhi rambu rambu maupun arahan yang diberikan oleh petugas dilapangan,” katanya.


Dia menambahkan, Pihaknya selain mengantisipasi perayaan tahun baru, juga akan mengantisipasi lonjakan arus balik pada tanggal 1 Januari 2024. 


"Prediksi kami bahwa lonjakan arus balik pada puncaknya pada tanggal 1 Januari 2024 mulai pagi hari, hal ini dikarenakan pada tanggal 2 Januari 2024 aktifitas anak anak sekolah hingga perkantoran sudah mulai aktif seperti semula," pungkasnya. (ndi) 

Iklan