Iklan

Iklan

,

Iklan

Prabowo Subianto Serahkan Qurban Untuk Hari Idul Adha Melalui Beberapa Ponpes Di Kabupaten Magelang

Biro Kedu: Ady Prasetyo
Kamis, 29 Juni 2023, 00:02 WIB Last Updated 2023-06-28T17:03:14Z
Prihadi, S.H, Sekretaris DPC Partai Gerindra Kabupaten Magelang didampingi Agus Sugiyono, S.H, Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Magelang ketika menyerahkan uang untuk pembelian hewan qurban ke Ponpes API Tegalrejo yang diterima oleh Gus Yusuf Ch.

MAGELANG | HARIAN7.COM - Dalam rangka menyambut hari Raya Idul Adha tahun 1444 H, Tahun 2023 M, Menteri Pertahanan (Menhan) Republik Indonesia Prabowo Subianto membagikan hewan kurban ke beberapa pondok pesantren di wilayah Kabupaten Magelang melalui sekretariat Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Propinsi Jawa Tengah yang selanjutnya dipercayakan kepada Sekretariat DPC Partai Gerindra Kabupaten Magelang untuk mendistribusikan pada, Rabu (28/6/2023).


Pembagian qurban tersebut diserahkan melalui Pengasuh Ponpes Darussalam Watucongol Muntilan KH. Agus Aly Qoishor,  pengasuh Ponpes Raudhatut Thullab KH. Ahmad Said Asrori Tempuran, Kepada KH. Muhammad Yusuf Chudlori (Gus Yusuf) pengasuh Ponpes API Tegalrejo yang dibentukkan dengan uang tunai, hal itu disampaikan oleh Agus Sugiyono, S.H, selaku Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Magelang.


Dalam penyerahan ini juga didampingi serta saksikan oleh Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Magelang Prihadi, S.H, serta para Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) pada wilayah masing-masing.


"Selain mengamanatkan kepada kami untuk menyerahkan uang pembelian hewan qurban, Bapak Menhan Prabowo Subianto juga menyampaikan pesan ucapan Selamat hari Raya Idul Adha tahun 1444 Hijriah untuk seluruh masyarakat Indonesia, khususnya kepada umat muslim yang ada di Kabupaten Magelang," ujar Agus.


"Bahwa dalam suasana Idul Adha ini, keteladanan Nabi Ibrahim bisa dipelajari. Adapun tujuan utama kita bukanlah harta dan benda tapi ketaatan yang total kepada Allah SWT. Tujuan itu lalu kita wujudkan dengan semangat menjaga bangsa ini. Rintangan apa pun yang harus kita hadapi untuk menuju cita-cita kebangsaan, kita tidak boleh mundur, dan kita selalu sedia untuk berkorban," ujarnya.


Agus Sugiyono menambahkan salah satu cara yang dilakukan untuk mewujudkan itu adalah dengan berqurban. Sebab, itu bisa sebagai simbol mengendalikan sifat dan karakter hewan dalam diri manusia.


"Dan untuk mengenali kemanusiaan yang ada pada diri sendiri, kita membutuhkan pertolongan dari Allah. Jadi, tentu seraya menyerahkan hewan kurban ini, kami dan kita berharap Allah memberikan berkah kepada kita semua dan selalu menuntun kita pada jalan yang diridhoi oleh-Nya," imbuhnya.


Selain itu, Prabowo Subianto juga berpesan agar masyarakat turut berperan aktif membangun bangsa.


"Mari bersama-sama menjaga bangsa kita, mari kita bersama melanjutkan pembangunan dan hal-hal baik yang sudah dilakukan para pendiri bangsa kita, dan mari kita sedia berkorban untuk mewujudkan Indonesia adil dan makmur," pungkasnya.


Sementara KH. Muhammad Yusuf Chudlori atau yang lebih akrab dipanggil Gus Yusuf yang pertama mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Menhan Prabowo Subianto atas kepedulianya memberikan hewan qurban untuk para Santriwan-Santriwati di Ponpes API Tegalrejo.


"Semoga apa yang diserahkan Bapak Prabowo Subianto dan diamanatkan melalui Pondok Pesantren API Tegalrejo ini bermanfaat bagi semuanya," ucap Kyai muda kharismatik ini. 



Iklan