Iklan

Iklan

,

Iklan

Antisipasi Masa Ramai, Pospam Borobudur Lakukan Patroli Dengan Berjalan Kaki

Biro Kedu: Ady Prasetyo
Sabtu, 29 April 2023, 10:13 WIB Last Updated 2023-04-29T03:44:18Z
Pengamanan masa ramai libur lebaran Iedul Fitri 1444 H di sejumlah tempat wisata Kabupaten Magelang terus dilakukan oleh petugas dari Polresta Magelang.

MAGELANG | HARIAN7.COM - Pengamanan masa ramai libur lebaran Iedul Fitri 1444 H di sejumlah tempat wisata Kabupaten Magelang terus dilakukan oleh petugas dari Polresta Magelang, Polda Jawa Tengah, seperti terlihat pada, Jum'at (28/04/2023) sore.


Kapolresta Magelang KBP Ruruh Wicaksono, S.I.K., S.H., M.H., melalui Kapospam Borobudur Iptu H. Endro Suryanto menjelaskan bahwa dalam masa ramai pengunjung wisata ini terus dilakukan kegiatan pemantauan terhadap keamanan khususnya para pengunjung untuk memastikan situasi Kamtibmas aman dan kondusif.


"Bersama para petugas jaga Pos pengamanan dan Pos pengamanan terpadu / masa ramai melakukan patroli dengan menggunakan roda dua dan patroli jalan kaki berkeliling di lokasi wisata Candi Borobudur.


Kegiatan patroli ini kami laksanakan untuk mendukung pelaksanaan operasi ketupat Candi 2023 ini, selain melaksanakan pengamanan serta pengaturan lalu lintas, kami juga melaksanakan patroli di tempat-tempat objek wisata khususnya komplek wisata Candi Borobudur ini," jelas Iptu Endro.


Personil Pos Pengamanan akan memaksimalkan tugas pelayanan berupa pengamanan di tempat wisata guna mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas para pelaku kejahatan yang akan memanfaatkan moment liburan untuk melancarkan aksi kejahatannya kepada para wisatawan.

Kepolisian bekerjasama dengan pengelola tempat wisata untuk memperbanyak rambu himbauan dan petunjuk pada spot atau area tertentu di lokasi wisata. Seperti juga himbauan larangan untuk memanjat stupa /arca untuk menghindari kerusakan cagar budaya dan kecelakaan para pengunjung.


“Dari hasil pantauan hari ini Jum'at (28/04) terlihat di lokasi wisata, wisatawan yang berkunjung untuk menghabiskan masa liburan lebaran bersama keluarganya berjumlah 6317 orang dengan rincian Wisnus 4991, Wisman 128, Goers 1198, sedangkan hari sebelumnya terlihat 9.577 pengunjung," kata Iptu Endro saat ditemui usai pelaksanaan patroli.


Kapospam dan pengelola wisata memprediksi beberapa hari kedepan karena memasuki hari libur panjang maka akan semakin ramai pengunjung.


Iptu Endro mengaku telah memerintahkan anggotanya yang terdiri dari para petugas gabungan untuk tetap aktif melaksanakan patroli dan pemantauan Kamtibmas guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pengunjung Candi Borobudur di saat berlibur.


“Kami akan pastikan keamanan dan kenyamanan kepada para pengunjung dengan meningkatkan patroli di dalam dan luar komplek wisata Candi,” ujarnya.


Kepolisian menghimbau agar masyarakat yang hendak menghabiskan waktu liburan ke tempat wisata agar memperhatikan kelayakan kendaraan termasuk kesiapan pengemudi dan juga memperhatikan para penumpang yang dibawanya.


"Hal ini untuk mengantisipasi potensi kecelakaan akibat rem blong atau sopir mengantuk dan juga seperti kejadian sebelumnya ada wisatawan yang tertinggal oleh rombongannya, agar liburan di masa lebaran 1444 H tahun 2023 lebih aman dan berkesan,” ungkapnya.

Iklan