Iklan

Iklan

,

Iklan

TINGKATKAN KESEJAHTERAAN, PENCANANGAN KAMPUNG KB DI KABUPATEN SEMARANG TERUS BERLANJUT

Redaksi
Kamis, 26 Oktober 2017, 19:43 WIB Last Updated 2017-10-26T12:43:15Z
Bupati Semarang, Mundjirin saat memotong pita sebagai tanda di mulainya acara.
Ungaran,harian7.com - Pencanangan kampung Keluarga Berancana (KB) Maju Sejahtera di desa-desa dan Kecamatan wilayah Kabupaten Semarang terus berlanjut. Kali ini pencanangan kampung KB Tingkat Desa dilaksanakan di Dusun Mengkelang, Desa Asinan, Kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang, Kamis (26/10).

Hadir dalam kegiatan ini, Bupati Semarang, Kepala Dinas KB Kabupaten Semarang, Kapolsek Bawen AKP Yulius Herlinda, Camat Bawen, Danramil Bawen, Kades Asinan dan ibu-ibu penggerak PKK serta tamu undangan sekitar 100 orang.

Dalam sambutannya Bupati Semarang dr H Mundjirin ES SpOG memberikan apresiasi kepada kepala desa dan warga Desa Asinan yang telah terpilih sebagai kampung pencanangan KB ditingkat Kecamatan dan Pencanangan Kampung KB untuk tingkat Kabupaten yaitu jatuh pada Desa Asinan, Kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang.

“Bahwa pencanangan kampung KB ini merupakan Program Pemerintah untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat dengan cukup mempunyai 2 anak saja, selain itu juga untuk menekan pertumbuhan jumlah penduduk, oleh karena itu kami berharap masyarakat mengingat kembali untuk mensukseskan program 2 anak cukup pada setiap keluarga,” ungkapnya. (M.Nur)

Iklan