Iklan

Iklan

,

Iklan

Pohon Tumbang, Jalur Lemah Abang - Bandungan Sempat Tersendat

Redaksi
Kamis, 30 Maret 2017, 23:06 WIB Last Updated 2017-03-30T16:07:49Z
Tim BPBD Kabupten Semarang saat melakukan evakuasi pohon tumbang.
Ungaran,harian7.com - Sebuah pohon yang berada di tanjakan sebelum hotel Kediri Bandungan, tepatnya di Desa Duren 1, Bandungan, Kabupaten Semarang, tumbang dan sebagian menutupi badan jalan hampir 1 meter, Kamis (30/3) pagi.

Meskipun tidak menyebabkan kemacetan namun pengguna jalan sempat di himbau untuk extra hati-hati saat melintas di kawasan ini. Selain tanjakan curam juga jalan menikung.

Menurut keterangan Muhamad Hasan yang juga menjabat sebagai Kaur Kesra Desa Duren 1 mengatakan, pohon tumbang kali pertama di ketahui oleh warga sekitar pukul 06.00 WIB pagi tadi.
"Pohon tumbang baru di ketahui warga pagi tadi, untuk kronologi penyebabnya warga tidak tahu,"katanya.

Karena posisi pohon tumbang menutupi jalan raya jalur Lemah Abang - Bandungan, maka warga berinisiatif untuk melaporkan ke Kecamatan Bandungan.
"Pemerinta Desa Duren  Segera melakukan tindakan dan antisipasi ke lokasi utk mencegah terjadinya korban jiwa pengguna jalan yang melintas di lokasi tersebut krn medannya menanjak serta menikung,"jelasnya.

Saat proses evakuasi, Pemerintah Desa di bantu oleh tim BPBD dengan menggunakan golok serta gergaji mesin untuk memotong yang selanjutnya merapikannya ke tepi jalan.

"Setelah kurang lebih satu jam mengevakuasi batang pohon, kondisi jalan kembali normal dan  lancar untuk di lalui pengguna jalan dari dan menuju ke wilayah bandungan- lemah abang  ataupun sebaliknya,"pungkasnya.(Eka)

Iklan