Iklan

Iklan

,

Iklan

Puluhan Tenaga Kesehatan di Kota Salatiga Ikuti Diklat

Redaksi
Rabu, 25 November 2015, 01:48 WIB Last Updated 2015-11-24T18:48:54Z
Petugas kesehatan mengikuti diklat di BKD.
SALATIGA Harian7.com,  Sebanyak 40 orang dari Dinas Kesehatan Kota (DKK) Salatiga mengikuti Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Penyusunan Dokumen Akreditasi Puskesmas Tahun 2015. Diklat diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Salatiga mulai Senin (23/11) hingga Sabtu (28/11).
Kepala BKD Kota Salatiga, Adhi Isnanto SSos MSi mengatakan, bahwa tujuan digelarnya diklat ini untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan teknis petugas kesehatan dalam menyusun dokumen akreditasi Puskesmas. Akreditasi ini bertujuan untuk mendorong upaya peningkatan mutu dan kinerja pelayanan Puskesmas.
“Diklat ini mempunyai tujuan meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan bagi petugas kesehatan khususnya dalam menyusun dokumen akreditasi Puskesmas,” terang Adhi.
Walikota Salatiga Yuliyanto SE MM menyatakan, selain itu bahwa akreditasi Puskesmas juga sebagai salah satu syarat bagi Puskesmas untuk menjalin kerja sama dengan BPJS. Pihaknya juga berpesan, agar dalam penyusunan dokumen akreditasi ini tidak hanya dilakukan untuk memenuhi syarat bekerjasama dengan BPJS, namun Puskesmas diharapkan mampu memberikan pelayanan yang memenuhi standar guna mewujudkan tujuan pembangunan di bidang kesehatan.
“Saya berharap, kedepannya Puskesmas mampu memberikan pelayanan terbaiknya guna mewujudkan tujuan pembangunan khususnya bidang kesehatan,” tandasnya. (SAN/Muza)

Editor : Harvi Chandra

Iklan