Iklan

Iklan

,

Iklan

Dishub Kenalkan Tertib Lalin Sejak Dini

Redaksi
Senin, 27 April 2015, 22:48 WIB Last Updated 2015-04-27T15:48:45Z
SALATIGAHarian7.com, Sebanyak 50 anak Taman Kanak-Kanak (TK) ‘Tunas Harapan’ mengikuti Sosialisasi Pengenalan Tertib Berlalu-lintas yang diprakarsai Dinas Perhubungan Komunikasi Budaya daan Pariwisata (Dishubkombudpar) Kota Salatiga. Kegiatan itu digelar di kawasan Taman Bendosari, Salatiga, Senin (27/4). Sosialisasi ini digelar di Taman Bendosari karena tempat ini memiliki taman lalu lintas yang didalamnya dilengkapi miniatur rambu dan jalan.

Kepala Bidang Lalu Lintas (Kabid Lalin) Dishubkombudpar, Sidqon Efendi mengatakan, bahwa sosialissasi ini digelar sebagai upaya pengenalan tertib berlalu-lintas sejak dini. Sebelumnya, sosialisasi seperti ini dilakukan kepada pelajar SLTA maupun guru. Khususnya untuk anggaran sosialisasi ini, meski belum teranggarkan sekarang akan diusulkan mulai tahun anggaran 2016 mendatang.

"Sosialisasi pengenalan tertib lalulintas kepada pelajar mulai dari anak TK hingga SLTA ini, merupakan kegiatan rintisan yang memang belum dianggarkan. Untuk itu, akan kami usulkan kegiatan semacam ini untuk dilaksanakan tahun depan dan anggarannya mulai tahun 2016 mendatang," kata Sidqon Efendi kepada wartawan, dilokasi Taman Bendosari.

Menurutnya, materi dalam sosialisasi ini menyangkut beberapa hal yang berhubungan dengan lalu lintas jalan. Seperti apa dan bagaimana fungsi rambu lalu lintas, bagaimana cara menyeberang jalan yang aman serta pemutaran video tentang tertib berlalu lintas.  (Heru Santoso)

Editor    : M.Nur

Iklan