Iklan

Iklan

,

Iklan

Jelang Malam Tahun Baru, Ratusan Botol Miras Disita Polisi

Redaksi
Rabu, 31 Desember 2014, 15:41 WIB Last Updated 2014-12-31T08:41:48Z
SALATIGAHarian7.com, Polres Salatiga dalam operasi cipta kondisi menjelang malam Tahun Baru 2015, berhasil menyita ratusan botol minuman keras (miras) dari berbagai jenis dan merk. Operasi tersebut digelar Selasa (30/12) malam kemarin, di empat wilayah kecamatan di Salatiga. Dari hasil operasi itu, paling banyak disita dari wilayah Kecamatan Sidorejo.
Wakapolres Salatiga Kompol Iwan Irmawan menjelaskan, miras yang berhasil disita sebanyak 138 botol berbagai merk. Diantaranya, Gentong Tuwak disita 6 jerigen, 66 botol Tuwak serta 59 liter Ciu yang disita dari 11 penjual yang tersebar di empat wilayah kecamatan di Salatiga.
“Tujuan digelarnya operasi miras ini diantaranya untuk mencegah terjadinya aksi pesta mabuk-mabukan dalam memperingati malam Tahun Baru 2015. Juga merupakan langkah antisipasi tindakan kriminal akibat pengaruh alkohol. Kedepan, operasi ini akan terus digencarkan kepada seluruh penjual miras di Salatiga,” tandas Kompol Irma Irmawan.
Terpisah, sejumlah tokoh masyarakat di Salatiga menyambut baik langkah Polres Salatiga dalam menggelar razia peredaran minuman keras (miras) di Salatiga ini. Jika perlu, operasi itu dapat dilakukan di hotel, cafe ataupun karaoke family. Pasalnya, selain warung maupun toko penjual miras, tempat-tempat tersebut juga dimungkinkan beredar miras.
“Kami sangat mendukung operasi miras ini, namun jangan sampai operasi itu hanya menyasar warung maupun toko kecil saja. Paling tidak hotel, cafe maupun karaoke family juga menjadi sasaran operasi,” tandas H Solikhin (55) warga Tingkir Salatiga. (SAN)

Iklan