Iklan

Iklan

,

Iklan

TMMD Bangun 19 Rumah Tidak Layak Huni Di Kelurahan Noborejo

Redaksi
Kamis, 30 Oktober 2014, 20:10 WIB Last Updated 2014-10-30T13:10:28Z
SALATIGA - Harian7.com, Sebanyak 19 rumah tidak layak huni (RLTH) di Kelurahan Noborejo, Kecamatan Argomulyo, Kota Salatiga telah selesai diperbaiki bersamaan dengan pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-93 tahun 2014. Selain perbaikan rumah, TMMD kali ini juga membangun makadam dan pengaspalan jalan sepanjang 740 m dan lebar 3 m di Dukuh Watu Belang dan Dukuh Klampeyan, Kelurahan Noborejo, Kecamatan Argomulyo.
        Selain itu juga mengerjakan talud sepanjang 65 m dengan tinggi 1,5 m maupun membuat saluran drainase sepanjang 305 m pada lokasi jalan tersebut. Hal ini dilaporkan Walikota Salatiga Yuliyanto pada acara penutupan TMMD, Rabu (29/10) kemarin.
        Bersamaan dengan acara itu, Walikota Salatiga juga menerima alat kerja sebagai simbol telah selesainya kegiatan TMMD. Dilanjutkan dengan penandatanganan bersama Walikota Salatiga Yuliyanto SE MM beserta Dandim 0714/Salatiga Letkol Arh Tjahjono Prasetyanto ST tentang naskah penyerahan hasil pelaksanaan kegiatan TMMD. Walikota beserta anggota Forkpinda lalu meresmikan jalan dan pembangunan dalam TMMD itu.
        “Pada kesempatan ini juga, kami menyerahkan bantuan kambing sebanyak 12 ekor dari Dinsosnakertrans Kota Salatiga kepada warga Kecamatan Argomulyo. Tolong setelah menerima kambing ini, jangan untuk disembelih. Selain kambing, kami serahkan juga bantuan kacamata 15 buah untuk masyarakat Desa Getasan dan 32 buah untuk masyarakat Desa Sumber Rejo, Pabelan, Kitab Suci Al-Quran sebanyak 5 buah kepada Takmir Masjid Nurul Yaqin, Nobo Kulon dan 5 buah kepada Takmir Masjid Al-Barokah,” jelas Yuliyanto didampingi Danrem 073/Makutarama Kolonel Baeng Warnadi.
         Masih ada pula bantuan yang diserahkan kepada Ketua LPMK Kelurahan Noborejo, berupa bola volley sebanyak 2 buah dan bola kaki sebanyak 3 buah untuk Karang Taruna Kelurahan Noborejo.
        “Sekali lagi, bantuan yang kami berikan itu kiranya dapat bermanfaat bagi masyarakat disini,” tandas Dandim 0714/Salatiga. (SAN)


Editor        : M.Nur
Laporan    : Heru Santoso

Iklan