Iklan

Iklan

,

Iklan

Puluhan Siswa SD Ikuti Lomba Mewarna dan Gambar

Redaksi
Kamis, 30 Oktober 2014, 15:55 WIB Last Updated 2014-10-30T08:55:23Z
SALATIGA - Harian7.com, Puluhan siswa sekolah dasar (SD) di Salatiga dan sekitarnya mengikuti Lomba Mewarnai dan Menggambar dalam rangka Bulan Bahasa di SD Lab UKSW Salatiga, Kamis (30/10). Untuk mewarna diikuti 22 siswa klas 1-3 SD dan menggambar 20 siswa.
        Evan Nagata Rajendriya Herwienda (9) salah satu peserta lomba mewarnai mengaku senang ikut lomba mewarnai ini. Pasalnya jumlah peserta yang minim, maka saingannya tidak terlalu berat.
       "Saya ikut lomba mewarnai sekarang ini sangat senang, karena pesertanya hanya sedikit. Kalau tahun 2013 lalu, pesertanya mencapai ratusan. Harapan saya, yha paling tidak dapat meraih juara. Bulan Bahasa tahun yang lalu, pernah meraih juara 3 lomba mewarnai juga dan di SD Lab UKSW," kata Evan, siswa kelas III SD Kristen Lentera, Ambarawa, Kabupaten Semarang, disela-sela Lomba Mewarnai, Kamis (30/10).
         Selain lomba mewarnai dan menggambar, beberapa jenis lomba juga digelar. Seperti lomba menyanyi, vokal, bahasa inggris, macapat dan masih ada yang lain.
        Sementara, beberapa orantua peserta lomba mewarnai mengaku senang dengan jumlah peserta yang minim ini. Padahal tahun sebelumnya jumlahnya melimpah.
       "Kami senang, dengan jumlah peserta yang sedikit. Selain konsentrasi anak penuh, juga ruangannya mendukung. Tidak terlalu panas. Untuk media yang diwarnai, saya kira tidak terlalu rumit. Yang jelas anak-anak senang dan puas mengikuti lomba ini," terang Yusuf (48) dan Santo (47), dua orangtua yang menunggui anaknya lomba mewarnai. (SAN)

Editor      : Muza
Laporan  : Heru Santoso

Iklan