Iklan

Iklan

,

Iklan

Antisipasi Tindakan Kriminal,Polres Salatiga Gencar Lakukan Razia Malam

Redaksi
Jumat, 23 Mei 2014, 19:31 WIB Last Updated 2014-05-23T12:31:36Z
SALATIGA - Harian7.com, Untuk menciptakan situasi aman, nyaman, tenang dan kondusif di wilayah Salatiga, Polres Salatiga giat menggelar Razia Malam. Selain itu, langkahnya ini untuk meminimalisir kejadian serta untuk menindak para pelaku tindak pidana kriminal beserta barang bukti hasil kejahatannya. Razia kali ini digelar di daerah perempatan Sidomulyo, Kelurahan Mangunsari, Kecamatan Sidomukti, Salatiga, Kamis (22/5) malam kemarin.
Kegiatan itu dimulai pukul 20.30 WIB dan dipimpin langsung Perwira Pengawas AKP Jumaeri berlangsung hingga pukul 22.00 WIB. Sasaran dalam razia tersebut diantaranya untuk mengantisipasi pencurian dengan pemberatan, pencurian dengan kekerasan, pencurian kendaraan bermotor (curanmor), senjata tajam, senjata api, bahan peledak, terorisme serta tindak kejahatan lain yang meresahkan masyarakat.
“Razia seperti akan dilaksanakan secara rutin oleh Polres Salatiga dan lokasinya selalu berpindah tempat. Sasaran lain diantaranya pemeriksaan terhadap orang, kendaraan serta barang bawaan. Dalam pemeriksaan itu, petugas tidak menemukan barang-barang yang mencurigakan. Sekali lagi, kegiatan razia ini akan terus dilaksanakan dan ditingkatkan demi terciptanya situasi yang aman serta kondusif di wilayah Kota Salatiga,” tandas AKP Jumaeri, kemarin. (wid)

Editor               : Muza
Laporan           : Budi Widjayanto

Iklan