Iklan

Iklan

,

Iklan

Hasil Sementara Pemilu 2014,18 Anggota DPRD Salatiga ‘Incumbent’ Bakal Hengkang

Redaksi
Minggu, 20 April 2014, 18:44 WIB Last Updated 2014-04-20T11:44:11Z
SALATIGAHarian7.com, Rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara DPR RI, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD kabupaten/kota, digelar KPU Kota Salatiga, di Grand Wahid Hotel, Minggu 20/4) kemarin.dari 12 parpol peserta pemilu, dua parpol diantaranya tidak mengirimkan saksinya yaitu Partai Bulan Bintang (PBB) dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI). Hasil sementara setelah penghitungan suara, sebanyak 18 anggota DPRD Kota Salatiga (incumbent) dari jumlah seluruhnya 25 anggota dewan, harus ‘hengkang’ dari kursi DPRD periode 2014-2019.
          DPRD Kota Salatiga periode 2014-2019, hanya akan menyisakan sebanyak 7 incumbent yang harus kembali duduk menjadi anggota DPRD dalam lima tahun mendatang. Ketujuh anggota DPRD tersebut adalah Milhous Teddy Sulistio SE, HM Kemat SSos, H Suniprat SH, Supriyono (keempatnya dari PDI Perjuangan), Eni Tri Yuliati (Partai Golkar), Mahmudah SH (PPP) dan HM Fathur Rahman SE MM (PKS).
          Ketua KPU Kota Salatiga, Dra Putnawati MSi mengatakan, setelah selesainya rekapitulasi penghitungan suara tingkat KPU, maka penetapannya akan dilakukan bulan Mei 2014 mendatang. Khususnya untuk tingkat partisipasi pemilih dalam pemilu legislatif (Pileg) 2014 ini mencapai 82,92 %. Hal ini pencapaiannya diatas target yang ditentukan KPU pusat sebesar 75 %.
          “Dengan pencapaian partisipasi pemilih yang tinggi ini, terus terang kami merasa bangga. Bahkan, melebihi target KPU pusat sebesar 75 %. Untuk pemilu presiden (Pilpres) mendatang, harapan kami paling tidak seimbang atau jika perlu harus meningkat lagi. Selain itu, masing-masing kecamatan target partisipasi pemilih ternyata juga diatas 80 %, sehingga ini melebihi target dari KPU pusat,” tandas Putnawati.
          Diketahui, dari jumlah daftar pemilih tetap (DPT) Kota Salatiga sebanyak  127.991 pemilih dan jumlah caleg awal sebanyak 270 orang. Dalam perjalanannya, ada dua caleg mengundurkan diri dan seorang meninggal dunia. Sehingga, jumlah caleg hingga pencoblosan sebanyak 267 orang.
Sedangkan tingkat partisipasi pemilih masing-masing kecamatan di Kota Salatiga adalah Kecamatan Argomulyo mencapai 84,87 %, Kecamatan Sidomukti 83,60 %, Kecamatan Sidorejo 81,51 % dan Kecamatan Tingkir mencapai 82,01 %. Sedangkan ‘golput’ dalam Pileg 2014 di Kota Salatiga mencapai 17,08 %.
Perkiraan jumlah anggota DPRD Kota Salatiga periode 2014-2019 dari masing-masing partai politik adalah PDI Perjuangan akan mewakilkan sebanyak 8 orang, PKS (4), Partai Gerindra (4), Partai Demokrat (3), Partai Golkar (2), PKB (2), PPP (1) dan Partai Nasdem sebanyak 1 orang, sehingga jumlah keseluruhannya sebanyak 25 orang. Dari 25 anggota DPRD ini, 7 anggota ‘incumbent’ dan yang 18 orang merupakan wajah baru. (WID)

Iklan