Iklan

Iklan

,

Iklan

Sebanyak 111 Anak Usia 6-11 Tahun dan 1.192 Orang Dewasa Mengikuti Vaksinasi Massal di Balai Desa Banyusidi Pakis

Admin : Ady Prasetyo
Selasa, 11 Januari 2022, 17:45 WIB Last Updated 2022-01-11T10:47:27Z
Bupati Magelang Zaenal Arifin Bersama Kapolres Magelang AKBP Muchammad Sajarod Zakun ketika meninjau langsung kegiatan vaksinasi massal di Kantor Balai Desa Banyusidi.


MAGELANG, harian7.com
- Sebanyak 111 anak usia 6-11 tahun mengikuti vaksinasi massal yang digelar Polres Magelang di kantor balai desa Banyusidi, Kecamatan Pakis, Kabupaten Magelang, pada Selasa (11/1/2021).


Hadir dalam kegiatan yang bertajuk 'VAKSINASI MERDEKA ANAK' ini Kapolres Magelang AKBP Muchammad Sajarod Zakun S.H., S.I.K., Bupati Magelang Zaenal Arifin, S.I.P. bersama Forpimda Kabupaten Magelang, Dinas Kesehatan dan Dinas Pendidikan Kabupaten Magelang, Muspika Kecamatan Pakis yang terdiri Plt. Camat Pakis Rahmad Pambudi, S.Stp., Kapolsek Pakis AKP S. Mulyanto, S.H., M.H., Danramil 08/Pakis Kapt Inf I. Ketut Kukuh Adiworo, Kepala Desa Banyusidi Yuwono bersama segenap perangkat Desa dan sebanyak 1.303 peserta vaksinasi baik dewasa maupun anak-anak. 


Bupati Magelang Zaenal Arifin, S.I.P. disela-sela kegiatan mengatakan, Pemerintah Kabupaten Magelang memiliki target di bulan Januari untuk memberikan vaksinasi kepada anak-anak usia 6-11 tahun sekitar 100 ribu dosis. Sehingga dapat dipersiapkan langkah berikutnya untuk melakukan Pembelajaran Tatap Muka (PTM). 


"Harapannya anak-anak ini nanti sudah bisa melakukan PTM 100 persen, tapi dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan secara ketat sehingga nantinya tidak ada penularan lagi supaya kita bisa melakukan aktivitas dan membangun sektor ekonomi secara bersama-sama. Harapannya dua minggu lah sudah selesai (vaksinasi anak)," ujarnya.


Anggota Babhinsa Koramil 08/Pakis membantu salah satu anak yang sedang mendapatkan penyuntikan vaksinasi.

 

Untuk Tenaga Kesehatan (Nakes) diterjunkan dari Biddokes Urkes Polres Magelang, Puskesmas Pakis dibantu kader Posyandu se Desa Banyusidi.


Sementara kepala Desa Banyusidi Yuwono mengatakan jika dalam kegiatan ini pihak desa menerjunkan sebanyak 27 perangkat desa beserta 42 orang anggota karang taruna dan kader posyandu sebanyak 22 orang untuk membantu kelancaran dan suksesnya kegiatan ini.


"Ini sudah yang kesekian kalinya vaksinasi secara massal baik untuk lansia dan masyarakat umum dilakukan di desa Banyusidi yang bekerjasama dengan pihak Kodim 0705/Magelang, Polres Magelang, dan Pemerintah Kabupaten Magelang," Jelasnya.


Vaksinasi dosis pertama anak usia 6-11 tahun akan dilaksanakan pada hari ini dan akan dilanjutkan besok pagi, ada 4 SD kurang lebih sebanyak 481 anak. Tambah Yuwono.



Dalam kesempatan ini Kapolres Magelang AKBP Sajarod Zakun S.H., S.I.K. menghimbau kepada masyarakat agar ikut mendukung program pemerintah dalam mensukseskan pelaksanaan vaksinasi baik untuk Lansia, umum, dan anak-anak usia 6-11 Tahun.


Untuk diketahui bahwa, capaian vaksinasi di Kabupaten Magelang saat ini untuk dosis 1 sudah 74 persen, untuk dosis 2 sudah mencapai 50 persen ke atas, sementara untuk dosis anak sudah mencapai 28 ribu dari 113.853 sasaran yang sudah ditetapkan.


"Tentunya kami menghimbau agar masyarakat ikut mensukseskan program vaksinasi dari Pemerintah ini, utamanya bagi anak-anak yang sekarang ini sedang dilaksanakan secara serempak, sehingga nantinya pelaksanaan PTM juga segera bisa terlaksana," tutup, Kapolres Magelang. (*)

Iklan