Iklan

Iklan

,

Iklan

Bercucuran Keringat Gendong Tangki Semprotkan Disinfektan, "Pak RT" Yang Juga Anggota Polisi Tak Kenal Lelah Sambangi Warganya, Warga: "Ketulusanya Patut Dijadikan Suri Tauladan"

Redaksi
Sabtu, 03 Juli 2021, 14:37 WIB Last Updated 2021-07-03T10:46:48Z
Ketua RT 04 RW 08 Perum Puri Argomulyo, AIPTU Deni Setiawan SH


Laporan: Bang Nur


SALATIGA,harian7.com - Dipilih sebagai Ketua RT merupakan amanah yang harus dijalankan dengan benar serta dilandasi keiklhasan, terlebih pada masa seperti saat ini, ditengah wabah Covid 19. Demikian diungkapkan Deni Setiawan SH Ketua RT 04 RW 08 Perum Puri Argomulyo Kelurahan Randuacir Kecamatan Argomulyo Kota Salatiga, saat dihubungi harian7.com, Minggu (3/7/2021).


Seorang pria yang juga anggota Polisi Polres Salatiga berpangkat AIPTU ini, tanpa mengenal lelah, dengan menggendong tangki berkeliling dilingkunganya menyemprotkan disinfektan serta memberikan himbaun kepada warganya untuk senantiasa mematuhi prokes.


Disela tugas negara yang ia emban, dirinya menyempatkan waktu selalu berkeliling wilayahnya untuk memantau perkembangan warganya, mengingat ada sejumlah warga yang tengah menjalani isolasi mandiri.


Saat ditemui harian7.com, dengan bercucuran keringat sosok pria yang dikenal ramah ini menyampaikan, kita ikhlas, semua ini kita lakukan  dengan niat ibadah dan juga  sebagai pelayan masyarakat, sesuai amanah yang diberikan.


"Semua kita lakukan ikhlas, dengan niatan ibadah,"tuturnya.


Disampaikan bapak tiga anak ini, bahwa saat ini kita semua sedang dihadapkan dengan wabah, yang tentunya secara bersama sama mengajak masyarakat pada umumnya dan warga dilingkungannya khususnya untuk senantiasa patuh terhadap prokes yang diterapkan pemerintah serta bagi masyarakat yang terpapar Covid 19 agar  taat dalam melaksanakan isolasi mandiri.


"Untuk warga kami yang sedang melaksanakan Isoma, kami memberikan bantuan sembako, serta kita lakukan pemantauan warga dengan cara virtual atau video call untuk menanyakan tentang perkembangan kesehatannya,"papar Deni.


Lebih lanjut Deni mengajak bagi warga yang tengah menjalani isolasi mandiri agar dengan penuh kesadaran  diri untuk selalu melaporkan perkembanganya serta bisa menahan diri untuk tidak melakukan mobilitas keluar rumah. Dan seandainya keluar rumah untuk berjemurpun , agar memberitahukan kepada RT.


"Dan kepada warga saya yang sedang menjalani isoman selalu kita ingatkan agar limbah infeksi untuk dipisahkan atau dimasukkan ke tas plastik,"terangnya.


"Dan upaya yang kami lakukan dalam mencegah penularan Covid 19, upaya yang kami lakukan agar jika dirasakan kurang sehat agar segera melaporkan ke saya yang selanjutnya akan kita laporkan ke Satgas Covid tingkat RW. Dan selain itu juga kita lakukan penutupan akses jalan masuk/gang menuju area perumahan,"pungkasnya.



Sementara itu, Nurrun Jamaludin SHI MHI CM SHEL salah satu warga RT 04 menyampaikan terimakasih atas kepedulian ketua RT yang tak mengenal waktu dan tiada henti untuk selalu mengingatkan warganya.


"Pak RT itu orangnya sangat peduli dengan warganya. Terkadang pagi hari masih petang dan kita masih tidur saja beliaunya sudah keliling melakukan penyemprotan disinfektan dan juga memberikan himbauan serta mengecek kesedian sembako bagi warganya yang sedang menjalani isoman,"ucapnya.


Disampaikan pria yang berprofesi sebagai Advokad ini, kita tahu betapa sibuknya ketua RT sebagai seorang anggota Polisi, namun dirinya selalu menyempatkan waktu mengecek kondisi warganya.


"Disini itu mayoritas warganya anggota Polisi dan juga ada TNI. Namun kekompakan warga selalu terjaga. Trimakasih pak RT. Ketulusan dan kebaikan beliau patut dijadikan suri tauladan,"ungkapnya yang diamini warga lainya.


Berita sebelumnya:

Kapolres Salatiga Pantau Langsung Ketentuan Pemberlakukan Lockdown PPKM Mikro, Ketua RT 04: "Bagi Warga Yang Jalani Isoma, Dipastikan Kebutuhan Rumah Tangga Terpenuhi"

Iklan