Iklan

Iklan

,

Iklan

 


Bersedia Divaksin, Pemdes Ngembak Berikan Hadiah Kepada Warganya

Redaksi
Kamis, 17 Juni 2021, 04:45 WIB Last Updated 2021-06-16T21:45:51Z
Bhabinkamtibmas desa setempat saat berikan hadiah kepada warga yang bersedia divaksin.


Editor: Shodiq


GROBOGAN,harian7.com - Upaya pencegahan penularan Covid 19, terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Grobogan, salah satunya dengan menggalakan vaksinasi. Adapun saat pelaksanaan berbagai metode dilakukan agar masyarakat mau untuk divaksin.


Seperti yang dilakukan Pemerintah Desa Ngembak Kecamatan Purwodadi Kabupaten Grobogan. Saat pelaksanaan vaksinasi, memberikan hadiah sembako bagi masyarakat yang bersedia  divaksin.


”Kami menyediakan paket sembako yang akan diberikan kepada warga yang bersedia divaksin, tentunya pelaksanaan vaksinasi secara bergiliran per Dusun dan menerapkan protocol kesehatan” kata Kepala Desa Ngembak Awang Ayudha Kiswara.


Awang menjelaskan langkah itu dilakukan untuk menarik animo warga agar bersedia divaksin sekaligus mendukung pemerintah dalam percepatan vaksinasi khususnya di desa Ngembak dalam rangka mencegah penyebaran COVID-19.


Nantinya, sambung Kepala Desa Ngembak, warga yang bersedia divaksin akan mendapatkan paket sembako berupa Mie Instan, susu, wafer, roti, minyak 1 liter dan gula 1 kg.


“Ini sebagai langkah kami, strategi dan upaya kepada masyarakat agar mau divaksin. Kami harus memberikan kesadaran kepada masyarakat bahwa vaksin ini juga perlu dan tidak berbahaya, dan apabila warga tidak bersedia, kami pemerintah desa dibantu Bhabinkamtibmas dan Babinsa akan mendatangi warga untuk diberi edukasi terkait pentingnya vaksinasi tersebut,” kata Kepala Desa Ngembak.


Narto (60) warga desa Ngembak yang semula tidak mau divaksin, setelah didatangi dan diberi pengertian serta edukasi pentingnya Vaksinasi oleh Bhabinkamtibmas desa Ngembak Aiptu Unggul dan Babinsa Peltu Ngusman serta perangkat desa ahkirnya mau untuk dilakukan Vaksinasi.


“Saya takut jarum suntik pak, tapi setelah diberi tahu pentingnya vaksinasi saya mau disuntik dan ternyata tidak sakit dan terima kasih pada pak Kades yang telah memberi apresiasi sembako pada saya,” kata Narto.


Kepala Desa juga meminta para tokoh masyarakat dan tokoh agama membantu menyampaikan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya mencegah penyebaran COVID-19 melalui vaksinasi dan tetap mentaati protokol kesehatan.(Anto/Hms)

Iklan