Iklan

Iklan

,

Iklan

Kapolres Semarang Tinjau Tempat Ibadah Vihara Jelang Hari Raya Waisak

Redaksi
Kamis, 27 Mei 2021, 00:59 WIB Last Updated 2021-05-26T17:59:16Z


Laporan: Arie Budi | Kontributor Semarang



UNGARAN,harian7.com - Dalam rangka memperingati Hari Raya Waisak 2565,  Kapolres Semarang bersama PJU Pantau Pengamanan Ibadah Hari Raya Waisak bertempat di Vihara Vidyasasana Desa Candigaron Kecamatan Sumowono. Kabupaten Semarang, Rabu (26/05/2021).


Kapolres Semarang AKBP Ari Wibowo menjelaskan dalam rangka memperingati hari raya waisak kami telah menggelar dan memerintahkan kepada jajaran untuk memberikan rasa aman dan nyaman dalam ibadah hari waisak. 


“ Kami telah memerintahkan kepada jajaran dan anggota untuk laksanakan sterilisasi dan pengamanan guna mencegah terjadi hal hal yang tidak diinginkan, ” Ujar Kapolres Semarang 


Pihaknya telah menyiagakan 260 personil guna melaksanakan pengamanan hari waisak 2565 tahun 2021 dan telah berkoordinasi dalam pelaksanaan ibadah tetap mematuhi Protokol kesehatan.


“ Kami telah berkoordinasi dengan pihak vihara dalam pelaksanaan ibadah juga harus mematuhi protokol kesehatan sehingga tidak menimbulkan klaster baru dalam hari raya waisak ini, ” Tuturnya 


Dengan kegiatan pengamanan ini harapannya ibadah tetap berjalan dengan lancar, aman dan nyaman bagi umat yang merayakannya.(*)

Iklan