Iklan

Iklan

,

Iklan

Sejumlah awak media divaksin Covid - 19 tahap kedua

Redaksi
Selasa, 09 Maret 2021, 11:24 WIB Last Updated 2021-03-09T04:40:17Z
Sunarto, wartawan yang juga pengurus PWI Jateng, saat divaksin tahap kedua.(Foto: Sugayo Jawama/harian7.com)


Editor: Choerul Amar


SEMARANG,harian7.com - Sejumlah wartawan di Semarang mendapatkan vaksinasi Covid19 untuk tahap kedua. Kegiatan yang berlangsung di gedung Grhadhika Bhakti Praja, di Jalan Pahlawan, Semarang ini berlangsung sejak Senin (8/3) dan Selasa (9/3).


"Lunas sudah jatah vaksin saya, setelah empat belas hari lalu disuntik untuk tahap kesatu," tutur Widiyartono, wartawan Suarabaru.id.


Ia mengatakan, suntikan vaksin ini penting baginya karena kepadatan jadwal aktivitasnya yang juga sebagai Direktur Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Tengah.


Sementara itu, Stefy Thenu, salah satu wartawan peliput yang berbasis di kota Semarang juga mengaku lega setelah dengan lancar mendapatkan suntikan vaksin kali kedua itu. 


"Semoga ini dapat menjaga kesehatan saya dan juga pandemi ini dapat secepatnya berakhir," ungkap Stefy yang juga salah satu pengurus organisasi PWI itu.


Ungkapan senada dengan Stefy, juga dikemukakan seorang pengurus PWI Jateng Sunarto, yang mengaku gembira telah mendapatkan seluruh tahapan vaksinasi Covid19 di hari Senin, kemarin. 


Kelompok Prioritas


Wartawan merupakan kelompok Prioritas sasaran vaksinasi covid19. Prioritas agar awak media mendapatkan suntikan vaksin covid19, setelah tenaga kesehatan (nakes), diungkapkan sendiri oleh Presiden Joko Widodo dalam kata sambutan pada Puncak Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) di Istana Negara, tanggal 9 Februari 2021 lalu. 


"Saya instruksi kan agar wartawan juga mendapatkan prioritas vaksinasi ini, " tutur Pak Presiden, waktu itu. 


Hal itu penting untuk melindungi awak media massa yang di dalam menjalankan pekerjaan nya termasuk kelompok yang rentan tertular wabah penyakit covid19.(SJA).

Iklan