Iklan

Iklan

,

Iklan

PARIWISATA MENYELAMATKAN EKONOMI DESA TLANGOH DI MASA PANDEMI

Redaksi
Minggu, 10 Januari 2021, 05:17 WIB Last Updated 2021-01-09T22:17:07Z
Istimewa.


Penulis: Imam Faisal Mahasiswa jurusan Akuntansi, Universitas Muhammadiyah Malang.


OPINI,harian7.com - Pandemi covid-19 telah menimbulkan dampak yang sangat besar terhadap perekonomian di seluruh daerah dan Masyarakat kelas menengah ke bawah paling riskan terdampak wabah Covid-19. Sebagian dari mereka kini hidup tanpa pekerjaan dan tanpa pemasukan. Indonesia di hadapkan dengan banyak persoalan dalam aspek ekonomi akibat dari pandemi Covid-19. Kondisi ekonomi di Indonesia nampak memprihatinkan, Di Indonesia sendiri berbagai sektor harus terkendala dalam proses operasi, seperti pabrik-pabrik yang harus menghentikan proses operasi karena kondisi tidak memungkinkan. Karena hal itu lah banyak pekerja yang di PHK sehingga banyak warga Tlangoh menjadi pengangguran setelah munculnya wabah Covid-19.


Karena ketakutan akan ekonomi di wabah covid-19, akhirnya kepala desa dan warga di Desa Tlangoh, Madura, justru merintis pantai di desa mereka menjadi destinasi wisata, dan berharap bisa menyelamatkan ekonomi warga desa tlangoh. wabah Covid-19 tidak menghalangi semangat anak-anak muda di Desa Tlangoh untuk bangkit demi mengatasi permasalahan ekonomi yang ada di Desa mereka.


Keputusan nekat di masa sulit rupanya berbuah manis. Pantai Tlangoh yang terletak di pesisir utara Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, tepatnya di Kecamatan Tanjungbumi, kini viral.

Pelonggaran PSBB dan kejenuhan orang-orang berada di rumah karena pandemi, seolah diluapkan dengan mengunjungi atau menjajal apa pun yang viral di media sosial, termasuk mengunjungi Pantai Tlangoh yang eksotis.


Pantai Tlangoh bukan destinasi wisata yang sepenuhnya baru. Dulu,Tlangoh dikenal sebagai pantai terapi. Wisatawan yang berkunjung hampir pasti punya penyakit, mulai dari gatal-gatal hingga ada yang terserang stroke.

Mereka biasanya datang usai salat subuh untuk berendam dan baru naik saat matahari mulai terbit. 



Sayangnya, identitas sebagai pantai terapi itu tak mampu mendatangkan manfaat ekonomi bagi masyarakat. Pantai juga tak terawat dan banyak sampah berserakan. Melihat hal tersebut, kepala desa dan warga Tlangoh berinisiatif untuk mengubah pantai tersebut menjadi destinasi wisata yang dapat membantu perekonomian masyarakat sekitar di tengah pandemi.


setelah dibukanya destinasi wisata pantai tlangoh pada bulan juni kemarin, masyarakat di desa tlangoh sangat antusias, karena pada akhirnya tercipta lapangan pekerjaan bagi mereka. warga disana banyak membuka usaha seperti berjualan di pantai, dan masih banyak usaha yang lainnya disana, banyak warung berjejer di sepanjang pantai. Dan ekonomi mereka terselamatkan di tengah pandemi seperti sekarang ini.


Para pemuda pun kini punya pekerjaan sebagai pemandu, operator ATV hingga penjaga keamanan. Untuk mencegah insiden pengunjung tenggelam, dibentuk penjaga Pantai. Tim khusus ini juga ditugasi mencegah muda-mudi berbuat hal yang tak senonoh.


mereka yang awalnya takut dan khawatir ekonomi bakal sulit di masa pandemi, kekhawatiran itupun hilang seketika, karena dengan adanya destinasi wisata pantai tlangoh warga disana masih ada pemasukan untuk biaya kehidupan mereka.


dan kini pantai yang dulunya sepi sekarang selalu ramai pengunjung setiap harinya dan menjadi kebahagiaan tersendiri bagi warga desa tlangoh.(*)

Iklan