Iklan

Iklan

,

Iklan

 


Pangkostrad Pimpin Upacara Pemakaman Jenderal (Purn) TNI Wismoyo Arismunandar

Redaksi
Kamis, 28 Januari 2021, 19:32 WIB Last Updated 2021-01-28T12:34:28Z
Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letnan Jenderal TNI Eko Margiyono, M.A. bertindak sebagai inspektur upacara pada proses pemakaman Almarhum Jenderal (Purn) TNI Wismoyo Arismunandar di Astana Giribangun, Karanganyar, Jawa Tengah, Kamis (28/01).


Editor : Shodiq


KARANGANYAR, Harian7.com - Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letnan Jenderal TNI Eko Margiyono, M.A. bertindak sebagai inspektur upacara pada proses pemakaman Almarhum Jenderal (Purn) TNI Wismoyo Arismunandar di Astana Giribangun, Karanganyar, Jawa Tengah, Kamis (28/01).


Mantan Kepala Staf Angkatan Darat periode 1993-1995 tersebut meninggal pada Kamis (28/1/2021), sekitar pukul 04.29 WIB setelah mendapat perawatan di RS Pondok Indah, Jakarta Selatan sejak 3 Oktober 2020 karena sakit. 


Mantan Pangdam IV/Diponegoro periode 1988-1990 yang juga kerabat Presiden ke-2 RI Jenderal Besar TNI H. M. Soeharto itu dikenal sebagai pribadi yang berdedikasi tinggi ditandai dengan enam tanda jasa yang diraih. Yaitu Bintang Mahaputera Adipradana, Bintang Yudha Dharma Utama, Bintang Swa Bhuwana Paksa Utama, Bintang Jalasena Utama, Bintang Bhayangkara Utama dan Bintang Kartika Eka Paksi Utama.


Beberapa jabatan strategis yang pernah di emban  lulusan Akmil tahun 1963 tersebut di matra Darat diantaranya  Kasad 1993-1995, Wakasad 1992-1993 dan  Pangkostrad  1990-1993 selain itu beliau pernah memimpin Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) selama 2 periode 1995-1999 dan 1999-2003. 


Kapendam IV/Diponegoro Kolonel Kav Susanto, S.I.P., M.A.P menyampaikan bahwa Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Bakti Agus Fadjari, S.I.P., M.Si  beserta Ketua Persit KCK PD IV/Diponegoro dan keluarga besar Kodam IV/Diponegoro mengucapkan turut berduka cita.


“Semoga almarhum diampuni segala dosa dosanya, diterima amal ibadahnya serta diberikan tempat yang terbaik di sisi Allah SWT” 


“Untuk keluarga yang ditinggalkan, semoga senantiasa diberikan ketabahan, kesabaran dan menerima kepergian almarhum dengan ikhlas serta tawakal” ungkapnya.

Iklan