Iklan

Iklan

,

Iklan

Pohon Tumbang Timpa Seorang Pelajar, Sempat Jalani Perawatan di RSUD Salatiga

Redaksi
Jumat, 15 November 2019, 11:01 WIB Last Updated 2019-11-15T04:02:58Z
SALATIGA, harian7.com - Hujan yang begitu derasnya diserta dengan angin kencang pada Kamis (14/11/2019) sore di wilayah Kota Salatiga, menyebabkan sejumlah pohon di beberapa lokasi tumbang atau ambruk. Bahkan, tumbangnya pohon ukuran besar itu melintang di tengah jalan dan sempat jalan tersebut macet.

Pantauan harian7.com dari lokasi kejadian menyebutkan bahwa pohon yang tumbang itu diawali adanya hujan lebat uang mengguyur wilayah Kota Salatiga. Bahkan, saat itu diserta dengan angin. Diduga, pohon tersebut sudah tua sehingga saat angin kencang tidak kuat menahan dan akhirnya tumbang atau ambruk.

"Saat pohon itu tumbang sempat mengenai orang yang anb melintas di jalan tersebut. Salah satunya adalah menimpa Fadhila A Ramadani seorang pelajar SMKN 2 Warak. Bahkan, sempat dilarikan ke RSUD Salatiga untuk mendapatkan perawatan akibat luka di tubuhnya," jelas Rahmadi (43) warga Dukuh, Kecamatan Sidomukti, Kota Salatiga kepada harian7.com, di lokasi kejadian.
Saat proses evakuasi pohon tumbang

Ketika harian7.com mencoba konfirmasi ke Bagian UGD RSUD Salatiga, bahwa benar ada pelajar SMKN 2 Warak Salatiga yang sempat menjalani perawatan akibat tubuhnya terkena reruntuhan pohon yang tumbang itu.

"Untuk pasiennya atas nama Fadhila warga Kesongo, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang. Luka yang diderita lecet-lecet dan memar pada tubuhnya. Sekitar jam 5 sore tadi, korban sudah diambil keluarganya," ujar salah seorang Staf Bagian UGD RSUD Kabupaten Semarang yang minta namanya tidak disebutkan kepada harian7.com," tandasnya. (Heru Santoso)

Iklan