Iklan

Iklan

,

Iklan

Bawaslu Kabupaten Magelang Gelar Launching Desa Anti Politik Uang dan Pentas Budaya

Redaksi
Senin, 18 November 2019, 05:16 WIB Last Updated 2019-11-17T22:16:57Z
MAGELANG, harian7.com - Bawaslu Kabupaten Magelang menggelar budaya dan launching desa anti politik uang serta  deklarasi damai dalam pelaksanaan  pemilihan kepala desa di Kecamatan Ngablak tahun 2019 pada Minggu (17/11/19) pukul 08.00 s/d 15.00 wib yang  bertempat di Taman parkir gunung Andong dusun Dalangan Desa  Pandean Kecamatan Ngablak kabupaten Magelang.



Hadir dalam kegiatan tersebut, Forkompinda Kab. Magelang yang di wakili oleh Plt. Sekretaris Disdikpora Slamet Ahmad Husen SE MM., Forkompincam Ngablak, Ketua Bawaslu Habib Sholeh SS., Bawaslu prop jateng Ani sholihati Spd., Anggota DPRD Kab. Magelang Eling Aneka Mala, Istri Wakil Bupati Magelang Maslimah Edi Cahyana., Calon kades se kec. Ngablak, Tokoh masyarakat kecamatan Ngablak Mul Budi santoso/ketua KBN beserta Tamu undangan sekitar 50 orang.


Serentetan kegiatan dikemas rapi dibarengi pementasan kesenian soreng dan dilanjutkan Pembacaan pakta integritas pemilu /pilkades oleh 5 desa, Penandatanganan pakta integritas desa anti politik uang Desa Girirejo, Pandean, Sumberejo, Jogoyasan dan Pagergunung serta deklarasi pilkades damai oleh calon kades sekecamatan Ngablak.


Adapun Sambutan Ketua Bawaslu Kabupaten Magelang Habib Sholeh bahwa,  Demokrasi di indonesia masih warnai dengan kencenderungan politik uang yang di buktikan dengan ditangkapnya elit politik di indonesia.


" Bawaslu berkomitmen bahwa kabupaten Magelang harus bebas dari politik uang, mari kita ciptakan masyarakat Kabupaten Magelang menjadi masyarakat anti politik uang," Paparnya.


Sementara, Sambutan PLT Sekretaris Disdikpora Kab. Magelang yang membacakan sambutan Bupati menuturkan.


"Untuk Menumbuhkan budaya butuh sistem matis dalam memberantas politik uang maka perlu dukungan dari masyarakat secara prefentif mencegah politik uang,"Terangnya.


Selanjutnya, Ketua bawaslu provinsi Jawa Tengah yang yang diwakili Ani Sholihati Spd. Mengatakan, Sebagai bagian dari demokrasi, kami menghimbau kepada masyarakat kususnya wilayah Ngablak agar selalu mendukung kegiatan dari bawaslu dalam mencegah poltik uang.


" Politik uang jelas-jelas merusak inti dari pada demokrasi. Mari ciptakan situasi yang aman dan damai dalam rangkaian pilkades khususnya di wilayah kecamatan Ngablak dan secara umum di kabupaten Magelang," Pungkasnya. ( Ady Prasetyo )

Iklan