Iklan

Iklan

,

Iklan

 


Ini Yang Dilakukan Sertu Heri Saat Warga Binaanya Dilanda Kekeringan

Redaksi
Senin, 16 September 2019, 12:06 WIB Last Updated 2019-09-16T05:25:56Z
Ungaran,harian7.com - Aksi Cepat Tanggap  Babinsa desa Kandangan Koramil 13/Bawen Kodim 0714/Salatiga Sertu Heri R berupaya menyalurkan bantuan air bersih di wilayah binaannya  sampai musim kemarau usai. Pada Minggu (15/9/2019), Sertu Heri  menyasar wilayah kekeringan di Dusun Deres Desa Kandangan Kecamatan Bawen Kabupaten Semarang. Antusias warga pun terlihat setelah beberapa  bulan ini mengalami kekeringan, akhirnya mendapatkan bantuan air bersih.

Bantuan air bersih tersebut merupakan hasil kolaborasi kemanusiaan Sertu Heri bersama BPBD Kabupaten Semarang. Pekan ini sebanyak dua tangki air bersih didistribusikan ke wilayah binaanya.

Pendim 0714/Salatiga, Pelda Wahyudha mengatakan, dua mobil tangki air bersih didistribusikan kewarga diwilayah binaanya. Sebelumnya kegiatan serupa juga sering dilakukan oleh Sertu Heri. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada warga binaanya.

"Yang menjadi sasaran droping air bersih kali ini yakni di Dusun Deres. Diwilayah ini  menjadi perhatian oleh Sertu Heri R untuk segera dikirim air bersih, karena kebetulan akses jalan besar sehingga bisa di lalui mobil,"kata Pelda Wahyudha kepada harian7.com, Senin (16/9/2019).

Lanjut Pelda Wahyudha, dengan bantuan air bersih ini semoga bermanfaat dan sedikit meringankan beban masyarakat.

"Atas terlaksananya kegiatan ini kami ucapkan terima kasih kepada para relawan dan BPBD Kabupaten Semarang, yang sudah turut membantu mengirim air bersih,"pungkasnya.

Sementara,  Ismui selaku Kepala Dusun Deres juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Babinsa Desa Kandangan Sertu Heri R yang turut peduli dan sudah ikut memberikan bantuan air bersih di wilayah binaanya.

"Dengan adanya kegiatan ini, kami sangat berharap kedepannya agar pemerintah kabupaten maupun pusat bisa ikut menyelesaikan masalah kekeringan di dusun Deres yang terjadi pada setiap musim kemarau,"tuturnya. (M.Nur)

Iklan