Iklan

Iklan

,

Iklan

Cegah Gagal Panen, Warga Bersihkan Enceng Gondok Di Sungai Jaran

Redaksi
Jumat, 05 Juli 2019, 18:09 WIB Last Updated 2019-07-05T11:09:02Z
Klaten,harian7.com - Sejumlah masyarakat seputar Sungai Jaran Kecamatan Cawas Kabupaten Klaten melakukan aksi bersih sungai, Jumat ( 5/7/19).
Gerakan ini dilakukan bertujuan untuk menyelamatkan sungai Jaran dari habitat enceng gondok yang sudah menutupi seluruh badan sungai sejauh 3 km.

Camat Camas, Drs. Sofyan, MSI, mengungkapkan bahwa enceng gondok yang memenuhi sungai Jaran berasal dari aliran sungai Rowo Jombor yang cepat sekali berkembang biak hingga menutupi badan sungai Jaran hingga mengakibatkan terganggunya pasokan air ke persawahan.

"Awalnya memang dari enceng gondok di aliran sungai Rowo Jombor. Tapi sekarang seluruh permukaan sungai Jaran sudah tertutup enceng gondok. Ini berakibat pada pasokan air ke petani-petani di desa Bawak, Kedungampel, Pakisan bahkan sampai berdampak ke desa Balak dan desa Bogor,"ungkap Sofyan kepada Harian7.com.

Sofyan menargetkan pembersihan enceng gondok ini akan rampung kurang dari 7 hari. "Kita melibatkan semua unsur masyarakat untuk membersihkan enceng gondok tersebut agar bisa rampung dalam 1 minggu, kalau bisa kurang dari itu. Untuk yang terlibat di kegiatan ini ada BBWS Bengawan Solo, PPL Dinas Pertanian, TNI, Polri, BPBD, DPU, Senkom, Banser, PPPA Kec. Cawas,  petani serta relawan sungai," imbuhnya.

Lebih lanjut Sofyan menegaskan,"Pembersihan enceng gondok ini mutlak diperlukan untuk menjaga ratusan hektar tanaman padi yang bergantung dari aliran air sungai Jaran tidak gagal panen akibat macetnya pasokan air. Apalagi saat ini Klaten sedang menghadapi kekeringan akibat kemarau panjang,"pungkasnya. (Fer/Tof)

Iklan