Iklan

Iklan

,

Iklan

Famday 3 BIAS Dari 3 Wilayah, Dimeriahkan Dengan 16 Permainan

Redaksi
Minggu, 08 Desember 2019, 22:34 WIB Last Updated 2019-12-08T15:34:07Z
Temanggung,harian7.com - Yayasan Bina Anak Shaleh menggelar Famday Minggu(8/12/2019) di lokasi Expo Soropadan, Pringsurat, Temanggung.  Acara yang mengusung  Famday BIAS Temanmu, Bahagia itu mudah, ini diikuti seluruh anak didik sekitar 650 siswa dari Temanggung,Magelang maupun Muntilan. Selain itu, acara ini diselenggarakan juga sebagai ajang rekreasi dan ajang silaturahim antar walimurid.

Seperti diketahui, Yayasan Bina Anak Shaleh, menaungi BIAS, sebagai penyelenggara pendidikan terpadu dan berjenjang mulai dari Batita Center, Play Group, TK, SD, BIAS Special School (BSS), Kelas Tumbuh Kembang (KTK) / BIAS Home Schoolling serta SMP - SMA Boarding School.

Himatul alliyah (39) salah satu ustadzah yang juga panitia acara, ketika ditemui team harian7.com, disela acara mengatakan,  acara ini di selenggarakan sebagai acara tahunan di semester pertama. Selain sebagai ajang rekreasi bagi murid juga sebagai ajang silaturahim bagi wali murid.

"Ada sekitar enam belas permainan atau game seru yang di sediakan bagi murid kali ini,diantaranya labirin,sandal raksasa, futsal mini,memori song,petik buah dan lain sebagainya.Selain itu ada pula rumah shodaqoh untuk peserta jika ingin beramal pada kesempatan ini,"terangnya.

Ditambahkan Fitriyanti (25) panitia lainya mengungkapkan, dengan diselenggarakannya acara ini, diharapkan sebagai ajang untuk  menjalin keakraban semua keluarga bias.

"Dalam kegiatan ini, di hadiri ketiga Bias, dan pada kesempatan inidipertemukan melalui acara ini,"tuturnya.


Sementara, Lina (30) salah satu wali murid disela acara mengatakan, "Saya dan anak-anak sangat menikmati acara ini,apalagi anak saya yang dari tadi bermain dan mencoba game-game yang disediakan oleh ustad dan ustadzah,sepertinya hari ini adalah hari yang membahagiakan bagi keluarga Bias,"katanya.


Kanza (6) murid TK Bias Temanggung salah satu peserta hari itu terlihat sangat senang,"Hari ini saya senang sekali karena bisa bermain bersama teman- teman dan di temani mama,"ucapnya.


Sementara dari pantauan harian7.com, nampak wali murid terhanyut  turut menikmati acara tersebut. Nampak ketika anak- anak bermain tidak sedikit ibu- ibu ikut bermain bersama putra-putrinya. Banyak pula yang menggelar tikar sambil mengawasi anaknya bermain.(*)


Laporan : Wahono
Kontributor Temanggung

Iklan