Iklan

Iklan

,

Iklan

Pengakuan Tersangka Fouz, Buat Satu BPKB Palsu Seharga Rp 12 Juta

Redaksi
Jumat, 01 Februari 2019, 20:34 WIB Last Updated 2019-02-01T14:01:49Z
SALATIGA, harian7.com – Buntut berhasilnya Satreskrim Polres Salatiga meringkus tersangka pemalsu BPKB mobil dan penipuan, Fouz (38) warga Ngaglik, Yogyakarta, kini kasus ini dalam pengembangan petugas. Dalam pengakuan tersangka kepada petugas, telah lima kali melakukan hal serupa, namun untuk yang kelima kalinya ini berhasil dibongkar petugas Polres Salatiga.

        Berikut pengakuan tersangka Fouz, bahwa dirinya telah melakukan pembuatan BPKB palsu ini untuk yang kelima kalinya. Dan dari kelima kalinya itu, hanya sekali yang berhasil mengeruk keuntungan. Sedangkan dari pertama hingga keempat kalinya, ulahnya nyaris ketahuan.

        “Saya melakukan ini sendirian saja, dan dalam menyewa atau rental mobil sengaja memilih untuk jenis mobil mewah. Hingga tertangkap polisi, sudah lima kali melakukannya dan baru sekali berhasil. Karena, empat kali nyaris ketahuan,” kata Fouz, saat gelar perkara di Mapolres Salatiga, Jumat (1/2/2019) siang.

        Tersangka yang bergelar sarjana teknik (ST) ini juga mengaku, untuk membuat satu BPKB palsu ini harus merogoh koceknya sebesar Rp 12.000.000. Dan, pembuatannya selesai dalam sehari. Pembuatan BPKB Palsu ini dilakukannya secara online dan sudah ada orang yang siap membuatkan. Karena, sudah langganan dengan dirinya.

        “Saya memesan dibuatkan BPKB palsu ini dengan harga satu BPKB Rp 12 juta dan BPKB akan selesai dalam satu hari. Dalam data BPKB palsu itu, sama persis dengan data yang ada dalam BPKB asli. Saya bertransaksi secara online dan sudah ada yang siap membuatkan karena sudah langganan. Dalam kasus ini, saya berhasil meraup untung sebesar Rp 297 juta, namun belum dapat menikmati keuntungan, telah ditangkap polisi dari Salatiga,” tutur tersangka Fouz. (Heru Santoso)

Berita terkait:
Buat BPKB Palsu Untuk Gadaikan Mobil Rental, Warga Yogyakarta Diringkus Polres Salatiga

Baca Juga:
Maling HP dan Laptop, Warga Pulutan Ditangkap Polisi

Iklan