Iklan

Iklan

,

Iklan

Pemkot Semarang Gelar Bazar Ramadhan

Redaksi
Kamis, 07 Juni 2018, 00:36 WIB Last Updated 2018-06-06T17:36:05Z
Semarang,harian7.com -  Pemkot Semarang melalui Dinas Perdagangan akan menggelar bazar Ramadan dengan menyajikan sebanyak 4.110 paket sembako murah yang mulai dibuka  pada 6 hingga Juni 2018, di halaman Balaikota Semarang, Jalan Pemuda.

Kepala Dinas Perdagangan Kota Semarang Fajar Purwoto, menyatakan,  bazar Ramadan ini digelar untuk membantu masyarakat berpenghasilan rendah agar mendapatkan sembako murah yang akan digunakan memenuhi kebutuhan sehari-hari.

"Kebutuhan masyarakat pada Ramadan hingga menjelang Lebaran mendatang semakin banyak, sehingga kami mengggelar bazar Ramadan dengan harga murah agar beban masyarakat dapat berkurang,"ujarnya.

Dalam kegiatan itu, Dinas Perdagangan menggandeng 258 UMKM binaan Pemkot Semarang dan asosiasi pedagang mi bakso (Apmiso) serta koperasi mi bakso, bahkan dalam melaksanakan operasi pasar (OP) di 33 pasar tradisional di Kota Semarang.

"Operasi pasar kami lakukan agar kebutuhan sembako dapat terpenuhi dan juga menjaga agar harga di pasaran tetap stabil,"tuturnya.

Menurutnya, Dinas Perdagangan juga telah menggelar beberapa kali bazar Ramadan dan pembagian sembako murah beberapa waktu lalu dengan membagikan 4.000 paket sembako murah bantuan dari Bank Indonesia (BI) di Kecamatan Semarang Timur.

Selain itu, dia menambahkan juga membagikan 500 paket sembako murah bantuan dari BPJS Ketenagakerjaan dan 400 paket bantuan Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Jawa Tengah.

"Bahkan segera disusul lagi dengan membagikan 600 paket sembako murah bantuan dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Tengah di dua Kecamatan meliputi Semarang Utara dan Tembalang pada 9 Juni mendatang," ujarnya.

Kegiatan bazar Ramadan dan sembako murah ini diharapkan masyarakat bisa menjalani Lebaran mendatang dengan nyaan tanpa memikirkan kebutuhan sembako dan mereka bisa berkumpul dengan keluarganya. (Ndi)

Iklan