Iklan

Iklan

,

Iklan

 


Tidak Pernah Gelar RAT dan Alamat Kantor Tidak Jelas, 3.816 Koperasi di Jawa Tengah Dibubarkan

Redaksi
Minggu, 04 Maret 2018, 19:50 WIB Last Updated 2018-03-04T12:50:24Z
SEMARANG, harian7.com – Tidak kurang 3.816 buah koperasi dibubarkan. Pembubaran koperasi ini, karena koperasi tersebut tidak pernah menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT), selain itu alamat kantornya juga tidak jelas. Di Jawa Tengah sekarang ini, ada kurang lebih 28.000 koperasi. Demikian diungkapkan Suprapto, Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Tengah.

          “Dari jumlah puluhan ribu koperasi itu, ada yang baik dan ada juga yang buruk. Dan dari jumlah 28.000 koperasi, yang harus dibubarkan mencapai 3.816 koperasi. Sampai sekarang, pihaknya terus melakukan pantauan akan kinerja koperasi, agar kedepannya dapat menjadi sarana perekonomian rakyat,” kata Suprapto disela acara RAT ke 11 KSP Artha Mulia di salah satu hotel di Semarang, Sabtu (3/3).

Menurutnya, pihak dinas dalam periode tertentu tetap melakukan pemeriksaan koperasi. Hal ini, untuk memastikan apakah koperasi di Jawa Tengah tersebut berjalan dengan baik serta salah satu langkah menghindari koperasi yang tiba-tiba tutup. (Dyanto)

Editor : Heru S

Iklan