Iklan

Iklan

,

Iklan

376 Pasukan Pramuka Meriahkan Hari Pramuka ke 56 Tingkat Kec. Buki

Redaksi
Selasa, 15 Agustus 2017, 02:52 WIB Last Updated 2017-08-14T19:52:08Z
Kep.Selayar,harian7.com - Tiga ratus tujuh puluh enam orang pasukan pramuka dari seluruh gugus depan di wilayah Kecamatan Buki, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi-Selatan hadir memeriahkan upacara puncak Peringatan Hari Pramuka ke 56 yang dipusatkan di lapangan upacara, Bumi Perkemahan Baruia, Desa Buki, Kecamatan Buki, hari Senin, (14/08).

Upacara puncak peringatan hari pramuka berlangsung dalam suasana khidmat dan penuh penghayatan. Berbeda dengan upacara pembukaan kegiatan perkemahan pada hari  Sabtu, (12/08) kemarin, kali ini, Inspektur upacara diambil alih oleh Wakapolres Kepulauan Selayar, Kompol Syamsuddin Palulu.

Upacara puncak peringatan hari pramuka ke 56 tahun 2017 tingkat Kecamatan Buki, dihadiri olehWakapolres Kepulauan Selayar, Kompol Syamsuddin Palulu, Kapolsek Bontomate’ne, AKP. Zainuddin, Camat Buki, Ince Abd. Rahman, S.Sos, Danpos, Pelda Abd. Muthalib yang didampingi oleh Babinsa Buki, Serda Ammar Jamir, Babinkamtibmas, Bripka Ahmad Ritauddin.

Camat Buki sendiri didampingi oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Buki, Unda Rahma, Sekretaris Camat, Saparuddin, S.Sos,, Kepala KUA Kecamatan Buki,  Muhammad Usman, S.Sos.I, para kepala dusun, kepala desa, jajaran  ketua, dan anggota BPD se Kecamatan Buki, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh alim ulama, serta para pembina gugus depan gerakan pramuka se Kecamatan Buki.

Inspektur upacara dalam sambutannya mengatakan, gerakan pramuka yang tersebar dari Sabang sampai Merauke dan dari Miangngas ke Pulau Rote dari pelosok desa terpencil sampai ke kota dan perwakilan luar negeri di Kedutaan besar dan Konsulat Jenderal merupakan garda terdepan perekat persatuan dan kesatuan bangsa.

Pendidikan kepramukaan yang didasarkan pada satya dan Darma Pramuka harus benar-benar tertanam dalam hati setiap insan pramuka sebagai pedoman bersikap dan berprilaku, pesan Wakapolres Kepulauan Selayar, Kompol Syamsuddin Palulu, saat membacakan sambutan seragam Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Dr. Adhyaksa Dault, SH.M.Si. (fadly syarif)

Iklan