Iklan

Iklan

,

Iklan

 


Terjadi Gempa Bumi Berkekuatan 4,9 SR Di Cilacap

Redaksi
Rabu, 17 Agustus 2016, 04:06 WIB Last Updated 2016-08-16T21:08:17Z
Ilustrasi
Cilacap, harian7.com - Gempa bumi berkekuatan 4,9 Skala Richter pada Selasa (16/8) sekitar pukul 23.31 WIB gegerkan warga di Kabupaten Cilacap.

Dari informasi di himpun, Guncangan gempa bisa di rasakan hingga Kota Cilacap dan Kroya, Selain itu guncangan juga di rasakan warga Desa Desa Kalikudi, Kecamatan Adipala.

Pusat gempa berada di 8,33 lintang selatan dan 109,28 bujur timur atau 75 kilometer tenggara Cilacap dengan kedalaman 35 kilometer.
"Gempa bumi yang terjadi pada Selasa (16/8) sekitar pukul 23.31 WIB berkekuatan 4,9 SR, dan Gempa tersebut tidak berpotensi tsunami," Kata Kepala Kelompok Teknisi Stasiun Meteorologi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Cilacap Teguh Wardoyo, Saat di konfirmasi wartawan Selasa (16/8).

Hingga berita ini diturunkan belum diketahui secara pasti apakah ada korban jiwa atau tidak serta jumlah kerugian materil. (Wicaksono/red)

Iklan